Aplikasi Pembukuan dan Keuangan Terbaik Serta Manfaatnya

Aplikasi pembukuan keuangan merupakan satu hal yang penting untuk dilakukan para pengusaha yang menginginkan pencatatan secara rinci mengenai bisnisnya. Pembukuan keuangan ini juga mempunyai manfaat-manfaat lain yang bisa mendorong bisnis agar lebih sehat. Salah satu faktornya adalah keuangan yang stabil antara untung dan juga rugi.

Tidak heran jika kemampuan akuntansi memang sangat dibutuhkan untuk pembukuan ini. Namun seiring dengan perkembangan zaman dan kemajuan teknologi, berbagai kemudahan bisa didapatkan. Salah satunya prihal kemudahan dalam pembukuan.

Sekalipun awam dalam hal akuntansi seseorang tetap bisa melakukan pembukuan dengan baik dan benar karena adanya bantuan aplikasi pembukuan dan keuangan. Berbagai aplikasi ini tersedia untuk memudahkan pembukuan yang akan dilakukan.

Fitur-fitur yang ada di dalamnya dirancang sedemikian rupa agar dapat dengan mudah dipahami para pengguna. Lantas apa saja aplikasi pembukuan dan keuangan bisa dicoba serta apa saja manfaatnya? Simak selengkapnya di bawah ini.

10 Aplikasi Pembukuan dan Keuangan Terbaik

Apliaksi apa yang cocok untuk laporan keuangan? Berikut adalah aplikasi pembukuan dan keuangan yang berguna untuk mengelola finansial toko anda. Apalagi jika kamu mau membuka toko online, aplikasi ini akan sangan membantu.

1. BukuWarung

Aplikasi pembukuan pertama yang bisa kamu coba adalah BukuWarung. Aplikasi ini akan memudahkan catatan pembukuan mulai dari pemasukan pengeluaran hutang piutang hingga laporan keuangan. BukaWarung menjadi aplikasi yang akan mencatat berbagai transaksi yang dilakukan dalam bisnis. Aplikasi ini sangat mendukung untuk usaha kecil menengah atau UMKM.

BukaWarung menyediakan berbagai fitur yang akan memudahkan pencatatan yaitu mencatat penjualan, mencatat pemasukan, mencatat hutang piutang, dapat dipakai di banyak handphone, bisa mengirim tagihan utang melalui aplikasi WhatsApp ataupun SMS, membuat laporan keuangan secara otomatis, dapat digunakan tanpa koneksi internet, data tersimpan secara online 100%, bisa membukakan lebih dari satu, yang penting adalah gratis untuk semua fitur ini.

Membuat banyak pembukuan berbeda dalam satu aplikasi BukuWarung yang berasal dari bisnis berbeda juga bisa dilakukan. Dengan begitu yang dimiliki bisa berjalan dengan lebih efektif dan efisien.

2. Si Apik

Selanjutnya ada aplikasi pembukuan bernama Si Apik. Aplikasi ini bisa mencatat berbagai informasi keuangan usaha kecil menengah. Kemampuan aplikasi ini untuk mencatat berbagai transaksi sederhana juga tidak perlu diragukan lagi. Aplikasi ini juga akan membedakan pencatatan usaha kecil dan usaha mikro. Hal ini dikarenakan dua jenis usaha ini pada dasarnya berbeda dari segi kompleksitas.

Aplikasi ini menggunakan standar pencatatan yang baku yakni dari Bank Indonesia yang telah disusun bersama ikatan akuntan indonesia atau IAI. Oleh sebab itu laporan yang dihasilkan dari aplikasi pembukuan Si Apik ini bisa dibuat untuk mengajukan kredit di lembaga keuangan ataupun perbankan.

Aplikasi si apik bisa digunakan secara gratis tanpa adanya syarat. Selain itu terdapat keunggulan lainnya yakni tersedia secara offline, tidak terdapat batasan periode melihat, tidak terdapat batasan jumlah usaha dan transaksi serta kelebihan-kelebihan lainnya yang siap menanti para pengguna.

3. Teman Bisnis

Aplikasi teman bisnis menawarkan kemudahan dalam mencatat keuangan dalam sebuah bisnis. Aplikasi ini sangat mudah dipahami bahkan untuk mereka yang tidak paham akuntansi. Aplikasi ini juga telah disesuaikan untuk membantu para pengusaha usaha kecil menengah di Indonesia dalam mengevaluasi laporan keuangan usahanya secara lebih cepat.

Terdapat berbagai fitur utama yang membuat aplikasi bisnis ini sangat membantu. Adapun fitur yang dimaksud adalah kemampuan mencatat utang piutang, analisis serta evaluasi keuangan dalam usaha, tidak ada spam iklan yang mengganggu.

Selain itu, bisa digunakan untuk perangkat yang berbeda, telah disesuaikan dengan standar akuntansi keuangan, terdapat fitur persediaan barang, bisa digunakan untuk mencatat pemasukan serta pengeluaran dengan mudah dan yang tidak ketinggalan adalah adanya artikel bisnis yang mengedukasi.

4. Buku kas

Aplikasi keuangan yang khas dengan gambar lebahnya ini juga bisa membantu pengusaha dalam mengembangkan bisnisnya. Hingga kini lebih dari 2 juta UMKM telah mempercayakan pembukuan keuangannya melalui buku kas. Bukan ini bisa diakses secara gratis.

Ada banyak kemudahan yang ditawarkan oleh buku kas melalui fitur-fiturnya. Mulai dari pencatatan pemasukan pencatatan pengeluaran multi book utang piutang laporan keuangan hingga kartu nama digital bisa dilakukan melalui buku kas. Dengan begitu kemungkinan untuk menambah untung dan efisiensi waktu akan lebih terbuka lebar bersama aplikasi buku kas.

Aplikasi Buku Kas apakah gratis? Ya, kamu bisa download dan aplikasi ini dari Playstore tanpa dipungut biaya apapun.

5. Fresh Book

Aplikasi pembukuan yang satu ini terbilang sudah senior. Hal ini mungkin saja benar adanya karena Freshbooks sudah ada sejak tahun 2004. Hingga saat ini lebih dari 5 juta pengguna aplikasi freshbooks sudah merasakan kemudahan saat memakainya. Freshbooks Uraikan berbagai kelebihan seperti multibahasa yang telah tersedia sehingga memudahkan untuk dipakai oleh pengguna dengan latar belakang yang berbeda.

Namun satu hal yang harus digarisbawahi dari aplikasi ini adalah mengharuskan pengguna untuk berlangganan perbulan apabila menginginkannya dalam jangka waktu yang terbilang panjang.

6. Expense Manager

Aplikasi pembukuan ini bisa didapatkan melalui Play Store maupun App Store di IOS. Bahkan aplikasi expense manager ini cukup populer digunakan di berbagai kalangan pengusaha. Antarmukanya yang terbilang mudah untuk digunakan disertai dengan fitur yang beragam membuat expense Manager memiliki daya saing dari segi kemampuannya.

Melalui Expense Manager para pengusaha dapat mengetahui pendapatan serta pengeluaran baik itu dalam jangka waktu mingguan bulanan ataupun tahunan. Dengan begitu evaluasi terhadap kesehatan usaha bisa dilakukan sedini mungkin.

Kelebihan lainnya yang dimiliki oleh Expense Manager adalah bisa digunakan oleh beberapa akun dengan mata uang yang berbeda. Tidak perlu khawatir akan kehilangan data karena di backup the Dropbox pengguna Android dan iCloud untuk pengguna iOS.

7. Finansialku

Aplikasi pembukuan yang satu ini juga tidak kalah direkomendasikan bagi para pengusaha untuk membantu evaluasi keuangannya. Aplikasi finansialku membantu para pengusaha dalam mengelola ataupun membuat rencana keuangan. Bagusnya lagi aplikasi ini menawarkan jasa konsultasi secara online yang ditangani oleh ahli keuangan bersertifikasi CFP.

Tidak hanya itu aplikasi ini juga menyediakan secara lengkap bagi para penggunanya pengetahuan dalam bentuk podcast, artikel dan juga video sehingga lebih mengedukasi dan membuka pengetahuan lebih luas lagi. Pengguna Android maupun eyes bisa menggunakan aplikasi pembukuan finansialku ini.

Dikutip Dari:

https://laskarmerahputih.co.id/
https://kppjakartajagakarsa.id/
https://sewaproyektor.co.id/